Kejurnas Petanque Junior 2022

Kejuaraan Nasional Petanque Junior Tahun 2022 dilaksanakan berdasarkan peraturan Federation Internationale de Petanque et Jeu Provencial perselisihan pertandingan maka setiap perselisihan terjadi menggunakan peraturan FIPJP berbahasa Inggris. Kejadian-kejadian dalam pertandingan yang luar dari aturan FIPJP, maka tindakan yang diambil adalah sebagai berikut : Permasalahan teknis tetap diputuskan berdasarkan aturan FIPJP.

Kejurnas Petanque Junior


Perlengkapan Pertandingan

1) Keabsahan :

a. Scan Akte Kelahiran/ Kartu Keluarga 

b. Pas Photo 3x4

c. Surat Rekomendasi dari Pengprov

2) Kepesertaan:

a. Peserta Usia Maksimum 16 tahun (1 Januari 2006)
b. Peserta adalah mewakili Provinsi masing-masing
c. Setiap Provinsi maksimal mengirimkan 4 atlet putra dan 4 atlet putri dan masing-masing nomor hanya dapat diikuti oleh 1 tim kecuali tuan rumah (2 perwakilan) 

3) Tata Cara Berpakaian Peserta

Pakaian peserta Kejuaraan Nasional Petanque Junior Tahun 2022 adalah seragam tim, menggunakan trening atau 3⁄4 dan tidak diperkenankan menggunakan celana pendek atau jins dan menggunakan sepatu olahraga.

4) Upacara Penghormatan Pemenang

Pemenang I sampai dengan III setiap nomor pertandingan akan dipanggil dan harus berada dilapangan untuk mengikuti upacara penghormatan pemenang dengan menggunakan seragam kontingen massing-masing.

5) Kesehatan

Panitia Pelaksana Kejuaraan Nasional Petanque Junior Tahu 2022 DKI Jakarta tidak menyediakan pos kesehatan selama pelaksanaan pertandingan berlangsung dan selebihnya menjadi tanggung jawab tim/ peserta masing- masing. 

Petanque is Easy
Petanque.my.id adalah sebuah website berbagi informasi seputar cabang olahraga Petanque serta informasi lainnya sesuai kebutuhan zaman. Admin web: Awaluddin Saat ini ia aktif dan menjabat sebagai Sekretaris Umum Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Pengprov Sulawesi Selatan periode 2020-2024, sebuah organisasi induk olahraga petanque yang ada di Sulawesi Selatan.

Related Posts

Post a Comment